Dua Hari Hilang, Seorang Penyadap Getah Pinus Ditemukan di Bendungan Tirip Wadaslintang
WONOSOBO, metro7.co.id – Seorang Penyadap Getah Paiman (52) yang beralamat di Kalipetung RT 01 RW 10 Kaliwiro di temukan sudah meninggal di Bendungan mini desa Tirip Wadaslintang pukul 16.40 oleh aparat gabungan dan BPBD Kabupaten Wonosobo. Rabu (5/10/2022).
Awalnya pada hari kejadian bersama istri pergi ke hutan pinus untuk nyadap getah pinus. Sekitar tengah hari, Paiman bersama istri pulang ke rumah.
Selanjutnya keduanya berencana melanjutkan pekerjaannya untuk nyadap getah pinus lagi, namun karena Paiman sedang menyiapkan alat, istri Paiman berangkat lebih dulu.
Setibanya di hutan pinus, istri Paiman tidak melihatnya di hutan, namun istri merasa Paiman sudah di hutan, karena ada suara tak tok tak tok (nyadap getah) yang di anggap Paiman sudah di hutan.
Sekitar pukul 16.00, istri berencana pulang dikarenakan hujan mulai turun, dan waktu sudah sore, pada saat berpamitan tidak ada jawaban dari Paiman, namun sang istri tetap pulang karena gerimis dan menurutnya Paiman pasti akan segera pulang.
Karena seperti hari-hari biasanya Paiman selalu langsung pulang jika turun hujan. Setelah istri sampai di rumah dan menunggu beberapa saat, ternyata Paiman tak kunjung pulang, yang membuat keluarga mencari Paiman di hutan.
Karena tidak ditemukan, keluarga melapor ke warga sekitar, diteruskan ke RPB-SAR Kaliwiro, Pemerintah setempat, Koramil Kaliwiro, dan Polsek Kaliwiro.
Mendapat laporan tersebut tim gabungan segera menindak lanjuti dan melaksanakan operasi pencarian di tempat-tempat terduga Paiman hilang.
Alhasil Paiman di temukan pada operasi hari ke-3 di Bendungan Desa Tirip Wadaslintang.
Korban Ditemukan dalam kondisi MD, di Bendungan Tirip Pukul 16.40 WIB, tim gabungan bersama Polisi dan Medis mengidentifikasi dan mengevakuasi korban, selanjutnya menyerahkan kepada keluarga korban untuk dimakamkan sebagaimana mestinya. *