BANGKA BELITUNG, metro7.co.id – Berencana melebarkan sayap bisnisnya hingga ke pelosok daerah, PT Erikson Profesional Indonesia bakal berekspansi ke Bangka Belitung (Babel).

Perusahaan yang berbasis di Medan, Sumatera Utara ini, bergerak di multisektor bisnis, seperti konstruksi sipil, pengadaan dan pemeliharaan peralatan pelabuhan, alat bongkar industrial dan konveyor.

Mewakili PT Erikson Profesional Indonesia, Zozi Daru menjelaskan, jika pihaknya menilai Bangka Belitung merupakan target pasar potensial bagi perusahaan mengembangkan lini bisnisnya di daerah.

“Sebagai provinsi yang lagi berkembang, kami meyakini Bangka Belitung ini merupakan daerah yang tepat sasaran bagi perusahaan meluaskan lini bisnisnya,” ungkap Zozi, Minggu (19/5) siang.

PT Erikson Profesional Indonesia ini, kata Zozi, merupakan agen tunggal untuk penjualan ban solid impor merek WonRay Solid Tires di Indonesia.

Ban solid ini, kata dia, jenis ban yang digunakan untuk alat berat seperti forklift, aircraft towing tractor, loader, crane, maupun baggage towing tractor.

“Menurut saya masih sangat besar peluangnya bagi perusahaan kembangkan market ban solid di sini, karena mengingat Babel ini ‘kan daerah industri tambang dan perkebunan sawit, yang banyak menggunakan alat berat seperti crane, dll, termasuk pelabuhan juga,” imbuh Zozi.

Direncanakan, PT Erikson Profesional Indonesia bakal dirikan kantor cabangnya di Babel sebagai upaya untuk menunjang operasional bisnis perusahaan.

“Ya, ada rencana bakal bangun kantor cabang di sini. Doakan berjalan lancar, supaya kehadiran PT Erikson Profesional Indonesia ini membawa manfaat untuk daerah ini,” tutupnya.