BREBES, metro7.co.id – Anggota DPRD terpilih dari partai PDI Perjuangan dapil 1 Kecamatan Brebes, Jatibarang dan Songgom, Mohamad Faezal Atamimi undang ribuan pendukungnya untuk syukuran atas dilantiknya dirinya sebagai anggota DPRD Brebes.

Acara yang digelar di Klinik miliknya di Desa Pemaron Brebes, Minggu (27/10) ini selain gelar syukuran sekaligus konsolidasi untuk kemenangan calon bupati Brebes, Paramitha Widyakusuma dalam Pilkada Brebes 2024.

“Jadi hari ini acara konsolidasi dan nazar kepada Mbak Mitha saya mengumpulkan sekitar 1000 orang yang siap memenangkan Ibu Paramitha Widyakusuma, Insya Allah merak akan tegak lurus, dan saya targetkan di daerah saya sekitar 15 ribu,” ujar Atamimi usai acara.

Paramitha Widyakusuma atau Mbak Mitha yang juga sempat hadir dalam keteranganya menyampaikan dirinya siap membawa program untuk Brebes lebih baik.

Mitha juga menyampaikan antara dirinya dan keluarga Atamimi sudah kenal dan dekat dengan mereka.

“Sebenarnya saya itu sudah lama dekat dan kenal dengan keluarga Mas Atamimi, dan kebetulan Mas Atamimi maju di DPRD di partai yang sama, sehingga semakin dekat, apalagi istri mas Atamimi itu teman saya saat masih duduk di sekolah SMP,” ungkap Mitha.

Puncak acara adalah ikrar dukungan untuk pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Brebes, Mitha-Wurja, yang dibacakan oleh seluruh tim pemenangan Moh Faezal Atamimi.