Jalan Tj Gudang-Lumut-Sie Liat- Bts Kota Pangkal Pinang Mulus Selesai Target
INDRALAYA, metro7.co.id – Kondisi jalan Tj Gudang- Lumut-Sie Liat-Bts Kota Pangkal Pinang: Lumut-Pd Gebak, bagus dan mulus selesai target.
Jalan tersebut dianggarkan melalui APBN Tahun 2022 senilai Rp 17.462.850.582,14,- yang dikerjakan oleh PT Sinar Matahari Abadi dan saat ini kondisi pekerjaannya tinggal sekitar 13 persen lagi selesai.
Kepala Balai Pelaksanaan Jalan Nasional Wilayah I Bangka Belitung, Dadi Muradi, ST, MT, diwakili PPK, Anggoro menjelaskan via WhatsApp (23/8) Proyek Rehabilitasi Jalan
dan Jembatan Tj Gudang-Lumut- Sie Liat- Bts Kota Pangkal Pinang: Lumut – Pd Gebak yang dikerjakan PT Sinar Matahari Abadi, panjang efektif sepanjang 2,300 meter, jumlah jembatan 5 buah dengan panjang 268,50 meter.
Proyek tersebut terkontrak pada tanggal 12 Januari 2022 dan rencana PHO tanggal 30 September 2022.
Adapun progres fisik sampai dengan tanggal 22 Agustus 2022 adalah progres rencana: 78,80% progres realisasi: 87,70% deviasi: +8,9%.
“Pekerjaan tersebut sampai saat ini sesuai dengan time schedule rencana dan tidak mengalami keterlambatan,” ujar Anggoro.