Jalin Koordinasi Jelang Pemilu, Polres Kunjungi Kecamatan Sapuran
WONOSOBO, metro7.co.id – Polres Wonosobo kembali menggelar silaturahmi dan tatap muka dengan Camat, Kepala desa dan kepala kelurahan Kecamatan Sapuran pada Rabu (27/9) pagi.
Kegiatan yang digelar di balai Kecamatan Sapuran tersebut dihadiri oleh Camat Sapuran, seluruh kepala desa dan kepala kelurahan, pejabat utama Polres Wonosobo serta sejumlah anggota Polsek Sapuran.
Camat Sapuran, Alfun Haka, S.E., dalam sambutannya menyampaikan terimakasih atas kegiatan yang diinisiasi Polres Wonosobo ini. Pihaknya menilai, melalui kegiatan ini sinergi Polri dan Pemda serta masyarakat dalam menyongsong Pemilu 2024 akan semakin diperkuat.
“Melalui kegiatan yang positif ini, masyarakat dapat menyampaikan pendapat, sebaliknya dari Polri juga bisa menyampaikan pesan-pesan kamtibmas maupun imbauan terkait menjaga situasi aman saat pemilu nanti,” ungkap Kades.
Hal senada juga disampaikan Kapolres Wonosobo, AKBP Eko Novan, tujuan digelarnya silaturahmi dan tatap muka ini adalah untuk mempererat sinergi antara Polri dengan masyarakat utamanya menjelang Pemilu 2024.
Rapat koordinasi ini merupakan salah satu langkah strategis Polres Wonosobo dalam meningkatkan koordinasi antara kepolisian, pemerintah kecamatan, kelurahan, dan desa dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Kecamatan Sapuran. Dalam rapat ini, berbagai isu dan masalah terkait keamanan, ketertiban, serta pencegahan tindak kriminal juga dibahas secara mendalam.
Kapolres juga berharap melalui rapat koordinasi ini dapat tercipta solusi konkret untuk meningkatkan situasi yang sejuk dan damai selama pemilu 2024 mendatang. Selain itu, diharapkan juga dapat memperkuat hubungan antara Polres Wonosobo, pemerintah kecamatan, kelurahan dan desa dalam menjaga keamanan dan kenyamanan warga masyarakat.
“Kami mengajak seluruh elemen mulai dari TNI, Polri, Bupati, Camat, Kades dan semuanya untuk bersama-sama nyawiji menjaga keamanan terutama pada Pemilu 2024 mendatang,” lanjut Kapolres.
Pada kegiatan tersebut, Kapolres juga memberikan kesempatan kepada para Kades untuk menyampaikan saran, masukan dan keluh kesah dalam upaya menjaga kondusifitas wilayah kecamatan Sapuran.***