KARAWANG, metro7.co.id – Untuk memeriahkan HUT RI yang ke 75 tahun Kang Jimmy bakal calon Bupati Karawang mengadakan acara mancing mania (Kang Jimmy fun fishing) dibeberapa lokasi di wilayah Kabupaten Karawang.

Salah satunya dilokasi Leweung Sereh, Desa Bengle, Kecamatan Majalaya, Kabupaten Karawang minggu 16 agustus 2020 dimulai dari pukul 07.30 wib

Kang Jimmy mengatakan, antusias masyarakat pecinta mancing, tua, muda, remaja, remaja dan manula semuanya berkumpul dan bergembira di pinggiran bantaran sungai kali irigasi Leweung Sereh.

“Mereka berbondong – bondong sambil membawa seperangkat alat pancing dari mulai hulu irigasi. Ya ini sampai sepanjang aliran bantaran kali, saya sangat mengapresiasi antusias warga ini ,” terang Kang Jimmy kepada metro7.co.id.

Menurut Kang Jimmy, program mancing gratis ini juga dapat dijadikan penghasilan atau pendapatan bagi warga Leweung Sereh dan sekitarnya.

“Ya warga bisa berjualan atau berdagang dapat membantu ekonomi warga akibat pandemi Corona covid – 19,” ucapnya.

Warsa relawan sanama mengatakan, akan berjuang untuk menjadikan kang Jimmy Bupati Karawang di pilkada nanti.

“Bersama relawan Sanama, relawan sahate, relawan nakal serta relawan makar, dengan harapan kang Jimmy,” tutupnya.*