BEKASI, metro7.co.id – Guna menjalin serta meningkatkan tali persaudaraan dilingkungan pemuda pemudi Sukaindah Kaum Milenial menggelar Turnamen Sukaindah Gamers mobile legend

Dengan kegiatan “Build Your Team Work, Beat You Enemies, menggali bibit unggul yang berpotensi menjadi Atlet E-Sport. Acara digelar di Aula Desa Sukaindah Kecamatan Sukakarya Kabupaten Bekasi Jawa Barat.

Ketua Panitia Aldo, mengatakan, bahwa sistem permainan yang dilakukan Mobile Legend adalah sebuah permainan piranti bergerak berjenis moba yang dikembangkan dan diterbitkan oleh Moonton.

“Di masing-masing tim, ada lima pemain yang masing-masing mengandalkan avatar yang dikenal sebagai Hero dari perangkat mereka sendiri, karakter terkontrol komputer yang lebih lemah yang disebut minion bertelur di basis tim dan mengikuti tiga jalur ke basis tim, melawan musuh dan menara,” Katanya

Sementara itu, Koordinator Penyelengara Turnamen Mobil Lagend Suryadi, bahwa game ini menjadi game ter eksis di Indonesia, buktinya Player Indonesia menempati urutan Top Player Dunia.

“Bahkan ke eksisan Mobile Legend merambat ke Kabupaten Bekasi, ya bisa dibilang cukup banyak, dan event perlombaan pun sudah banyak di gelar,” jelasnya.

Ia pun menjelaskan, turnamen ini di ikuti oleh pemuda pemudi yang tergabung dalam 23 tim Mobile Legend dari wilayah Desa Sukaindah sekitar 115 orang.

“Untuk pemenang kami akan berikan sertifikat dan tropi serta uang saku,” paparnya.

Ditemui metro7.co.id diruang kerjanya, Sabtu (15/08/20) Kasi Perencanaan Desa Sukaindah Warta Wijaya, mengapresiasi kegiatan turnamen mobil legend yang di inisiasi pemuda pemudi Sukaindah dalam rangka menyambut HUT RI Ke -75

“Kegiatan pemuda pemudi Sukaindah ini kita support dan kita dukung. Ya bang pemdes akan dukung sepenuhnya,” tegasnya.

Senanda dengan Kasi pembangunan , Sekretaris LPM Sukaindah Nilan Maulana, mengharapkan, pemuda pemudi Sukaindah untuk lebih giat dan tidak tersentuh oleh hal hal yang berbau negatif.

“Dengan mengadakan turnamen seperti ini, besar harapan saya, kalangan pemuda terhindar dari Narkoba dan kejahatan kriminal lainnya.Ya Sudah saat nya pemuda Sukaindah berinovasi, saya sangat mengapresiasi kegiatan ini,” tutup Sekretaris LPM Sukaindah Nilan Maulana. *