Bencana Tanah Gerak Cilibur Brebes jadi Perhatian Kemensos, Ini Kata Stafsus Mensos
BREBES, metro7.co.id – Bencana alam tanah bergerak yang melanda Desa Cilibur, Kecamatan Paguyangan, Kabupaten Brebes, Rabu (16/3), hingga merusak puluhan rumah penduduk dan sejumlah warga terpaksa mengungsi menjadi perhatian pemerintah pusat
Kementrian Sosial RI melalui staf Khusus (Stafsus) Faozan Amar, Sabtu (9/4) kunjungi lokasi bencana tanah gerak tersebut.
Dalam kunjunganya Faozan Amar berpesan untuk tetap menjaga kelestarian alam.
“Bumi ini bukanlah warisan nenek moyang, tapi titipan anak cucu. Karena itu harus dijaga agar bisa dinikmati hingga anak cucu nanti,” kata Faozan.
Kunjungan Stafsus Mensos tersebut juga memberikan bantuan bagi warga yang terdampak melalui bantuan lumbung sosial berupa obat-obatan, makanan dan sejumlah bantuan lain.
“Gunakan bantuan dengan sebaik-baiknya untuk masyarakat, serta yang terpenting masyarakat secara bergotong royong terus jaga dan lestarikan alam,” ingat Fauzan.
Selain meninjau lokasi bencana, Faozan juga sempatkan berdialog dengan warga terdampak.
Sementara dari Dinas Sosial Kabupaten Brebes, Imam Baihaqi yang ikut mendampingi menyebutkan, kunjungan Staf Kusus Kemensos terbagi dalam tiga kegiatan yaitu edukasi dan sosialisasi tentang kesiapsiagaan mitigasi bencana.
“Penyerahan dan peresmian bantuan lumbung sosial dan meninjau lokasi terdampak disertai penyerahan bantuan bagi korban terdampak,” ucap Sekretaris Dinsos Brebes Imam Baihaqi.