BREBES, metro7.co.id – Sejumlah dukungan dilontarkan kepada Asrofi sebagai calon Ketua Umum Pesatuan Sepak Bola Brebes (Persab) usai dinilai berhasil membawa Persab juarai piala Soeratin U-17 Jateng 2022 beberapa waktu lalu.

Pengamat kebijakan, Subhan menyebutkan, Asrofi layak menjadi Ketua Umum Persab periode mendatang, Ia menilai dari beberapa aspek menurutnya nama Asrofi layak diperhitungkan.

“Selama Asrofi menjadi manager persab U17 yang menjadi syarat tertentu untuk calon ketua umum persab mendatang, kontribusi dan dedikasi yang ia berikan itukan tidak diragukan, dan saya saksinya, dan mestinya pemerintah daerah memberikan apresiasi kepada Asrofi, ini kan sudah jelas track recordnya dan dia layak didukung dan diusung sebagai ketua umum Persab,” kata Subhan.

Senada, Darisman Ebed yang juga pengemar sepakbola menyebut tidak rela jika sosok Asrofi harus tersingkir di kompetisi calon ketua umum Persab.

“Saya tidak rela jika ada sosok seperti Asrofi yang jelas jelas terbukti mampu membawa harum nama persab di piala Soeratin tersingkir di kompetisi calon ketua umum yang akan digelar dalam waktu dekat ini,” tegas Darisman.

Ia menyebutkan siap di depan untuk mendukung Asrofi maju Calon Ketua Umum Persab mendatang.

Sementara pelatih Persab saat bincang-bincang santai mengungkapkan, Asrofi merupakan sosok manager yang dianggap bisa bekerjasana dengan tim, menurutnya Asrofi mampu memberi spirit kepada anak anak dan selalu menekankan pada pembinaan sehingga pada akhirnya mampu meraih juara piala Soeratin U-17 Jateng 2022.

Seperti diketahui, Asrofi merupakan salah satu Calon Ketua Umum Persab periode mendatang yang sudah lolos seleksi bersama kandidat kandidat lain.

Sebagai persyaratan wajib, seluruh kandidat harus memiliki pengalaman pernah menjadi pengurus Club Persab maupun aktif menjadi pengurus club Persab.

“Salah satu persyaratan wajib bagi peserta calon ketua umum persab di antaranya memang pernah atau aktif menjadi pengurus di Persab, dan kebetulan Asrofi saat ini aktif sebagai Manager Persab U-17,” kata Tri Budi Hermanto, Ketua Bidang Kompetisi dan Pertandingan Kompetisi yang menjadi Ketua Panitia Pelaksana (Panpel) Konggres Biasa, ditemui di kantornya.