BREBES, metro7..co.id – Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Brebes melaksanakan agenda Rapat Kerja Daerah (Rakerda) tahun 2022 di Hotel Dedy Jaya Brebes, Minggu (27/3).

Rakerda PKS tahun 2022 yang dikemas dengan tema “Transformasi dan Kolaborasi Menuju Kemenangan PKS 2024” tersebut dibuka langsung oleh ketua DPW PKS Jawa Tengah, Drs H Haris juga dihadiri Ketua BPW Jati Jaya, H Abdul Fiqih Fakri dan seluruh pengurus DPD tingkat Kabupaten.

Ketua DPD PKS Kabupaten Brebes menyampaikan untuk meraih target tersebut tentu butuh kesolidian pengurus hingga tingkat ranting.

Sementara Abdul Faqih Fikri yang juga nggota DPR RI Fraksi PKS dalam arahanya mengatakan, agar PKS Brebes dapat melakukan pembenahan supaya suara tahun 2024 dapat naik.

Sedangkan, Humas DPD PKS Kabupaten Brebes, Cecep menjelaskan, ini merupakan rapat kerja tahunan, sesuai dengan tema Transformasi dan Kolaborasi ini merupakan star untuk pemilu tahun 2024.

“Kami menargetkan suara di 2024 sekitar 15 persen untuk tingkat kabupaten dan untuk target porolehan kursi DPRD kami menargetkan 8 kursi, 2 Provinsi dan untuk kursi DPR RI target 1 kursi,” bebernya.

“Strategi kami sesuai dengan tema artinya semua elemen kami libatkan untuk bisa memenuhi target tersebut,” pungkasnya.