Jelang HUT Brebes, Komunitas Ndas Mumet Gelar Bakti Sosial
BREBES, Metro7.co.id – Komunitas Ndas Mumet Brebes kembali menggelar bakti sosial dengan membagikan paket sembako kepada masyarakat di halaman komplek pasar buah Brebes, depan markas besar, Sabtu (19/1).
Kegiatan Baksos tersebut didukung Pemda Kabupaten Brebes melalui lembaga Badan Amil Zakat (Baznas) Brebes.
Turut berhadir, Wakil Bupati H Narjo beserta rombongan Staf Ahli Bagian Kesra, Kepala Dinas Tenaga Kerja, Kabid Dikpora, Ketua Baznas, Camat Brebes, Lurah Brebes juga personil Pol PP yang ikut menjaga lancarnya acara tersebut secara khidmat hingga selesai.
”Acara baksos ini kami lakukan setiap tahun selalu bertepatan pelaksanaannya diawal tahun, ini pelaksanaan yang kelima di komunitas kami, tentunya kami bermitra dengan Pemda Kabupaten Brebes,” ujar Heru Herman selaku Koodinator pelaksana kegiatan.
Sementra Wakil Bupati Brebes, H Narjo menyampaikan, atas nama Pemerintah Daerah Brebes mewakili Bupati Brebes sangat mendukung penuh, ide baik dari komunitas Ndas Mumet ini.
“Sehingga dapat bersinergi positif dalam hal program berbagi untuk mengisi kebutuhan masyarakat miskin dan tidak mampu, dengan memberikan kebutuhan sembako yang dikelola melalui lembaga baznas Kabupaten Brebes,” tuturnya.
“Paling tidak yang telah dilakukan oleh komunitas Ndas Mumet ini bisa mengurangi beban mereka yang sangat membutuhkan dan ini tindakan nyata yang baik wajib didukungnya,” bebernya.
Sementara, Ketua Baznas Abdul Haris mengatakan, apa yang dilakukan oleh komunitas ndas mumet sangat sejalan dengan misi program Baznas.
“Semua itu demi bermanfaatnya program yang berjalan bagi masyarakat di Kabupaten Brebes khususnya, agar pemberian bantuan tersebut sampai kepenerima yang berhak,” paparnya.
Dikatakan Gus Bill, anggota Komunitas Ndas Mumet, komunitas ini telah melakukan banyak hal positif dikabupaten brebes.
Terbentuk sejak tahun 2007 bukan semakin surut semangat dan kreatifitasnya tapi malah semakin meningkat kesadaran dalam berbuat segala macam bentuk kegiatan positif.
Salah satunya adalah baksos pembagian sembako dengan menggandeng pemda kabupaten brebes dan baznas kabupaten brebes
“Saat ini, bagi kawan kawan seduluran ndas mumet berbuat sekecil itu sudah cukup jika semua berangkat dengan keikhlasan, daripada berbuat hal besar tapi hampa dan tanpa makna,” kata Gus Bill yang didampingi Jamal Guntur, Roni Kribo, Rien Handayani, Olam Mahesa dan Darisman Ebet.
“Telah diberikannya kesolidan, kekompakan berkawan dengan rasa berkeluarga, yang semuanya mengalir apa adanya tanpa dibuat buat, hingga bertahan selama 5 tahun ini sudah karunia bagi kami,” pungkasnya.