WONOSOBO, metro7.co.id – Pemerintah Kecamatan Garung Kabupaten Wonosobo telah meluncurkan event yang bertajuk Garung Keren Nyawiji, sebagai langkah untuk menghidupkan kembali sektor Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) serta memajukan kesenian dan budaya lokal. Diluncurkan oleh Bupati Wonosobo, Afif Nurhidyat, pada hari Minggu (28/1/2024) di Taman Garung Keren, acara tersebut diharapkan dapat memberikan dorongan positif bagi para pelaku UMKM dan seni.

Afif Nurhidyat menegaskan pentingnya kerja sama dan dukungan dari semua pihak dalam membangun Kabupaten Wonosobo. Dalam sambutannya, ia menjelaskan bahwa pembangunan tidak bisa dicapai secara sendirian, tetapi memerlukan kerja sama yang solid dari semua pihak. “Saya tekankan bahwa keberhasilan pembangunan harus berdampak langsung pada kesejahteraan masyarakat,” katanya.

Menurut Afif, penyelenggaraan event Garung Keren Nyawiji diharapkan dapat meningkatkan motivasi para pelaku seni dan UMKM untuk melestarikan dan mengembangkan warisan budaya serta ekonomi lokal. Ia berharap event ini tidak hanya diselenggarakan di Garung saja, tetapi juga di kecamatan lain di Kabupaten Wonosobo, sehingga kesenian dan UMKM lokal bisa dikenal oleh wisatawan dari berbagai daerah.

Camat Garung, Amin Purnadi, menjelaskan bahwa setiap desa atau kelurahan akan menampilkan kesenian minimal satu kelompok untuk pentas di Taman Garung Keren setiap hari Minggu terakhir tiap bulannya. Selain itu, para pelaku UMKM juga diberi kesempatan untuk memasarkan produk mereka di sekitar Taman Garung Keren, sehingga tercipta kolaborasi dan sinergi antara pelaku seni/budaya dengan pelaku UMKM.

Kecamatan Garung sendiri memiliki potensi pengembangan di berbagai sektor, termasuk pariwisata, perkebunan, pertanian hortikultura, peternakan, dan industri kecil. Dalam mendukung upaya pencapaian visi-misi Kabupaten Wonosobo sesuai dengan potensi wilayah pengembangan Jawa Tengah, para pelaku seni/budaya dan UMKM di wilayah Kecamatan Garung perlu diberi akses yang lebih luas agar mereka bisa semakin maju, mandiri, dan sejahtera.*