BOJONEGORO, metro7.co.id – Adventist Development and Relief Agency (ADRA). Lembaga yang bergerak di bidang kemanusiaan tingkat internasional turut mengundang Perkumpulan Disabilitas Kabupaten Bojonegoro (PDKB) yang bertujuan menyediakan pelatihan pengembangan masyarakat dan bantuan sosial bencana serta, Jumat (11/09/20).

Anggota PDKB adakan pelatihan dengan tema “Psychological Self Care” yang berarti meningkatkan perlindungan terhadap kelompok rentan dan disabilitas dimasa pandemi covid-19.

Acara tersebut diawali dengan sambutan dari Roger dengan mengenalkan profil ADRA, perjalanannya yang sudah diakui oleh dunia sebagai lembaga kemanusiaan yang tidak memandang kasta, suku, ras maupun agama.

Dilanjutkan M Angga Ridwan sebagai Narasumber acara tersebut dan menyampaikan materi pelatihan dan ice breaking untuk mencairkan suasana.

Disampaikan dikala pandemi covid-19 perlu perawatan diri atau self-care untuk menjaga kesehatan mental, emosional dan fisik.

Self-care yang dimaksut disini adalah teknik yang dilakukan untuk memberikan efek tenang dan nyaman agar kondisi emosi bisa lebih stabil. Stabilisasi emosi dilakukan dengan cara pengolahan nafas.

” Saya ucapkan banyak terimakasih dan saya sangat mengapresiasi pelatihan ini karena ini sangat bermanfaat bagi anggota, bahkan manfaatnya pernah dirasakan langsung oleh saya,” ucap Ketua PDKB, Moch Sanawi.

“Tetap tenerapkan protokol kesehatan serta hindari keluar rumah jika dirasa tidak penting, pelatihan tersebut semoga bisa diaplikasikan dan disebarluaskan oleh semua peserta pelatihan, mudah-mudahan bisa bermanfaat untuk disabilitas dan masyarakat pada umumnya, Aamiin,” pesan salah satu anggota team, Octa. *