Gumbrekan, Satgas TMMD Bojonegoro Bersama Warga Buat Ketupat
BOJONEGORO, metro7.co.id – Disela kesibukan, Koptu Darminto, Anggota Satgas TMMD ke-110 Kodim 0813/Bojonegoro kembali melakukan komsos ke warga,Rabu (17/03/21).
Kali ini Koptu Darminto, dirumah ibu Marni Rt 3 Rw 4 Desa Jatimulyo Kecamatan Tambakrejo Kabupaten Bojonegoro yang akan menggelar syukuran lantaran sapinya melahirkan, atau biasa di sebut dengan Gumbrekan.
Mungkin seperti adat di Desa Lainnya, Syukuran Gumbrekan biasanya perlengkapannya adalah kue yang di bungkus dengan Janur kuning, seperti halnya ketupat, lepet dan lainnya.
Dalam kesempatan tersebut, Koptu Darminto selain melakukan komunikasi dan silaturrahmi dirinya juga mencoba membantu para ibu – ibu tersebut membuat ketupat, Kebetulan dia memang juga mahir membuat ketupat.
“Komsos terus kami lakukan guna meningkatkan kemanunggalan TNI dengan rakyat, untuk itu sesibuk tugas di lokasi TMMD, saya sempatkan melakukan hal baik ini,” Ungkapnya.