BOJONEGORO, metro7.co.id – Komandan SSK Satgas TMMD ke-110, Lettu Ckm Suroto, dilakukan pembagian masing masing personel diantaranya ada yang menata batu dasar aspal, meratakan pasir, kemudian melakukan pengaspalan dengan menggunakan peralatan, dan juga ada yang melakukan pemadatan dan penghalusan jalan aspal dengan menggunakan alat berat.

Diharapkan dengan sistem yang dilakukan oleh Tim Satgas ini pembangunan jalan aspal bisa dilakukan dengan baik dan cepat, dan nantinya akan menjadikan Jalan aspal yang berkualitas dan memberikan manfaat bagi masyarakat Desa Ngrancang dan sekitarnya untuk sarana transportasi dalam peningkatan ekonomi masyarakat.

“Semoga bisa segera dilalui dengan baik oleh warga masyarakat, dan bisa dimanfaatkan dengan baik, namun warga juga harus menaati proses pembangunan karena ada masa perawatan,” Kata Lettu Ckm Suroto, Rabu (17/03/21).

Sebelumya para personel Satgas TMMD ke-110 yang terdiri TNI AD, TNI AL dan TNI AU ini tak mengenal lelah sehingga secara kompak dan bersama sama masyarakat terus melaksanakan sesuai tugas dan bagiannya masing masing dalam membangun jalan aspal ini.

Sejak dibukanya kegiatan TMMD ke-110 di Desa Ngrancang, Kecamatan Tambakrejo, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur, dan juga dilakukannya pekerjaan pembangunan jalan aspal oleh Satgas TMMD ke-110 hingga saat ini sudah mencapai 60 persen.