BOJONEGORO, metro7.co.id – dalam rangka menjaga ketertiban administrasi di Desa Ngrancang, Kecamatan Tambakrejo, Kabupaten Bojonegoro, seluruh tamu yang hadir dalam rapat diwajibkan mengisi buku tamu.

Kegiatan rapat itu sendiri dilaksanakan di Balaidesa Ngrancang. Sejumlah tamu dari perangkat desa sampai Anggota TMMD ke-110 di Ngrancang juga turut hadir.

“Tamu undangan mengisi buku tamu untuk mengontrol para tamu undangan yang hadir. Ini demi tertibnya administrasi,” ujar Serma Sudarman, Selasa (16/03/21).

Perlu diketahui, pembukaan TMMD ke-110 Kodim 0813/Bojonegoro di Desa Ngrancang dan Jatimulyo, Kecamatan Tambakrejo, Kabupaten Bojonegoro sudah resmi dimulai.

Hadir dalam pembukaan tersebut yakni seluruh jajaran Forkominda Jawa Timur, termasuk Pangdam V Brawijaya Mayjend TNI Suharyanto.

Dalam program TMMD tersebut, ada dua sasaran yaitu fisik dan non fisik. Di antaranya adalah pembangunan jalan, pembangunan gedung SDN, pembangunan rumah, hingga normalisasi sungai.[]