SURABAYA, metro7.co.id – Giliran Seluruh Anggota DPRD Provinsi Jawa Timur mendapatkan Vaksin Sinovac dengan tujuan pencegahan virus covid 19.kegiatan vaksinasi ini digelar di loby gedung DPRD Jawa Timur yang diikuti oleh anggota DPRD Jawa Timur dan staf sekretariat DPRD Jatim pada hari Jum’at tanggal 26 Februari 2021.

H. Ahmad Hilm, S. Ag Anggota DPRD Jatim asal Fraksi PKB menyampaikan setelah dirinya di suntik vaksin ternyata merasa nyaman dan plong. Sebelum di suntik vaksin tadi , dirinya mengaku dicek dulu oleh tim medis, seperti tekanan darah dan tidak ada penyakit bawahan.

“Alhamdullah kondisi saya sehat dan tidak ada efek samping yang siknifikan. Masyarakat jangan takut di vaksin sebab ini salah satu mencegah kita dari serangan virus corona, ” Ucap Pria yang akrab disapa Gus Hilmi ini, Jum’at ( 26/2).

Anak dari Anggota DPR RI Hj. Anisah Syakur ini menegaskan bahwa vaksinasi adalah kewajiban setiap warga negara agar segera terbebas dari covid 19 .
Masyarakat jangan pernah takut untuk di vaksin karena Pemerintah sudah mefasilitasi untuk tidak membayar alias gratis.
Ditambahkan Gus Hilmy, bagi masyarakat muslim yang ingin melaksanakan ibadah haji atau ibadah umroh agar cepat terlaksana sebab sudah mendapatkan vaksin kekebalan terhadap penyakit corona.
Disinggung terkait persiapan sebelum di vaksin, pria asli Pasuruan ini mengaku telah melakukan olah raga terlebih dahulu dan makan yang cukup supaya kondisi badan fit.

” Saya himbau sekali lagi jangan takut di vaksin dan masyarakat harus mau di vaksin agar terhindar dari serangan covid 19 ,” pungkasnya Gus Hilmy.[]