Gelar Senam Kesehatan, Dispora Dukung Penuh Kesuksesan TMMD Bojonegoro
BOJONEGORO, metro7.co.id – Guna mendukung suksesnya pelaksanaan TMMD ke-110 Kodim 0813/Bojonegoro, Sekitar pukul 08.30 WIB, Kepala Dinas Pemuda dan Olaraga (Dispora) berkunjung ke Desa Jatimulyo dan Desa Ngrancang, Kecamatan Tambakrejo.
Kedatangan Kepala Dispora Kabupaten Bojonegoro, Amir Syahid bersama Komandan Satgas Kodim 0813/Bojonegoro disambut Satgas TMMD ke-110, bersama Pemdes serta sejumlah warga Desa Jatimulyo.
Anggota Satgas TMMD Kodim 0813/Bojonegoro, Koptu Darminto mengatakan, kunjungan Kepala Dispora tersebut merupakan dukung terhadap program TMMD guna meningkatkan kemanunggalan TNI dengan rakyat serta mensejahterakan masyarakat.
Sementara itu, Amir Syahid menyampaikan Pemerintah Kabupaten melalui Dispora Bojonegoro mendukung penuh terlaksananya TMMD ke-110.
Oleh karena itu, guna menjadikan masyarakat yang sehat dan energik, pihaknya akan menyelenggarakan senam rutin pada setiap hari Sabtu.
“Kita ajak senam masyarakat desa Jatimulyo dan Ngrancang untuk menjaga kesehatan,” ujarnya, Kamis (18/03/21).
Semoga seluruh kegiatan baik fisik dan non fisik pada TMMD ke-110 Kodim 0813/Bojonegoro terlaksana secara lancar serta sesuai harapan bersama, pungkasnya.