MALANG, metro7.co.id – Tepatnya, Minggu 28 November 2021, Kabupaten Malang, berusia 1261 tahun. Oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Malang, dilaksanakan upacara secara sederhana. Upacara berlangsung di halaman Pendopo Kepanjen, Kabupaten Malang.

Dalam sambutannya, Sanusi, menyampaikan, bahwa peristiwa yang mengiringi sejarah perjalanan Kabupaten Malang, tak hanya untuk dikenang, tapi harus menjadi pengingat, penyemangat dan pendorong untuk lebih mencintai Kabupaten Malang.

Sanusi tak lupa mengajak semua pihak agar membangkitkan semangat kebersamaan dalam membangun Kabupaten Malang. Terlebih dalam situasi pandemi Covid-19 saat ini.

“Pandemi yang melanda selama kurun waktu dua tahun ini sangat berdampak pada pertumbuhan ekonomi, akan tetapi berkat semangat kebersamaan dari berbagai pihak, semua dapat terlewati”, kata Sanusi.

Ia pun tak lupa mengapresiasi jajaran Pemerintah Kabupaten Malang yang selama ini telah bekerja keras dalam membangun sinergi yang kuat, sehingga berhasil meraih berbagai penghargaan.

Oleh karenanya, prestasi dan penghargaan yang telah diraih, bisa lebih meningkatkan semangat dan etos kerja, sehingga manfaat dan dampaknya dapat benar-benar dirasakan oleh masyarakat.

“Atas nama Pemerintah Kabupaten Malang, saya mengucapkan Selamat Hari jadi ke-1261 Kabupaten Malang, diiringi doa dan harapan semoga Kabupaten Malang semakin Makmur,” demikian ucap politisi PDI Perjuangan itu.

Hadir pada upacara peringatan hari jadi Kebupaten Malang kali ini, Wakil Bupati Malang, Didik Gatot Subroto, Wakil Walikota Batu, Ketua dan Wakil Ketua DPRD Kabupaten Malang, para jajaran Forkopimda Kabupaten Malang, Sekertaris Daerah, Staf Ahli Bupati, para Asisten, segenap Kepala Perangkat Daerah dan Camat se Kabupaten Malang.

Juga tampak hadir, Direktur Utama BUMD lingkungan Pemerintah Kabupaten Malang, Ketua dan Wakil Ketua TP PKK, Pimpinan Perguruan Tinggi se-Malang Raya, serta sejumlah undangan lainnya.