MALANG, metro7.co.id – Guna mempererat tali silaturahmi antar anggota di bulan Ramadan, Remaja Islam Gondanglegi (RISGO) REBORN, mengadakan buka puasa bersama, di rumah H.Gunawan, SH.M.Hum, (Pembina RISGO), Minggu (9/5/2021).

Buka puasa bersama di tengah pandemi Covid-19 memang tidak dilarang oleh Pemerintah. Asal tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat. Namun, di tengah masyarakat, ada yang ingin melakukannya, ada juga yang tidak.

Sebelum buka bersama, oleh Pembina RISGO juga dilaksanakan kegiatan sosial atau berbagi berkah Ramadan. Meski dengan segala keterbatasan yang ada.

Ketua Umum RISGO, Rama Rif’an alias Cak Temmu, menjelaskan, acara buka bersama RISGO ini diadakan untuk mempererat silaturahmi antar anggota. Selain itu, juga untuk mengisi kegiatan sosial di bulan Ramadhan

“Sesuai daftar hadir, ada sekitar 125 anggota RISGO yang mengikuti acara ini,” kata Temmu.

Bagi RISGO, Pandemi Covid-19 yang masih melanda hingga saat ini, tidak mengurungkan niat mereka untuk berbagi. Mereka tetap mengadakan kegiatan. Seperti Pasar Ramadan RISGO yang baru berakhir, Sabtu (8/5/2021) sore.

Pasar Ramadan RISGO, tak hanya digunakan untuk berjualan kuliner saja. Tapi juga dijadikan tempat menggalang dana untuk korban gempa Malang. Berbagai kegiatan yang dilakukan. Baik oleh anggota RISGO maupun komunitas lainnya yang ada di Malang.

Sesaat sebelum berbuka, tampak putra pembina RISGO, Muhammad Bramantya Satria Nugraha, mengumandangkan adzan. Pertanda waktu berbuka puasa telah tiba.