Hari Lahir Pancasila ke-76, Gunawan Ajak Refleksikan Nilai Luhur Pancasila
MALANG, metro7.co.id – Guna memaknai peringatan hari lahir Pancasila ke-76 tahun ini, Anggota DPRD Provinsi Jawa Timur (Jatim) Fraksi PDI Perjuangan Dapil Malang Raya Gunawan Wibisono mengajak semua pihak untuk merefleksikan nilai luhur Pancasila dalam kehidupan, demi Indonesia.
“Misalnya dengan bersama-sama bergotong royong meringankan beban sesama kita yang terdampak bencana maupun sesama kita yang terdampak Pandemi Covid-19 saat ini, serta kepada mereka lainnya yang membutuhkan,” kata Gunawan, Selasa (1/6/2021).
Menurut politisi PDI Perjuangan itu, gotong royong adalah partisipasi aktif setiap individu dalam kepentingan orang banyak. Gotong royong juga adalah sikap saling tolong-menolong, bahu-membahu dan peduli kepada sesama tanpa memandang ras dan status sosial dan merupakan salah satu ciri khas bangsa Indonesia sejak jaman dahulu dalam merefleksikan nilai-nilai luhur Pancasila.
“Oleh karenanya, marilah kita terus bergotong royong dan merefleksikan nilai luhur Pancasila dalam kehidupan demi Indonesia yang lebih baik. Selamat Hari Lahir Pancasila,” demikian ucap pria yang akrab disapa Abah Gun itu.[]