MALANG, metro7.co.id – Guna memperkuat kesiapan kader dalam menyongsong momen politik ke depan, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kabupaten Malang, menjalankan berbagai program. Salah satunya turun ke bawah (turba) untuk melakukan konsolidasi.

“Kami terus menerus mengkonsolidasi organisasi, apakah di jajaran PAC kepengurusannya masih berjalan dengan baik secara struktur atau tidak”, kata Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Malang, Ghufron Marzuqi, Senin (8/2/2021).

Program turba Partai Demokrat ini, kata Ghufron, bertujuan untuk persiapan Pemilu 2024 mendatang.

Ia menjelaskan, Dapil yang menyatakan telah bersedia untuk dilakukan turba, yakni, Dapil VI. Meliputi PAC Lawang, Pakis dan Kecamatan Singosari.

PAC dan ranting, lanjut dia, menjadi penting bagi DPC. Sebab, untuk menyampaikan kepada masyarakat, harus melalui struktur yang ada di PAC dan ranting.

Disinggung mengenai gonjang-ganjing isu kudeta Ketua DPP Demokrat dan turba, Ghufron menegaskan, tidak ada kaitannya. Pasalnya, program turba DPC Demokrat Kabupaten Malang, sudah berjalan sejak lama. Mulai dari tahun 2020 hingga 2021.

“Jadi tidak ada kaitannya antara program turba DPC dan isu kudeta,” tandas Ghufron.[]