SAMPANG, metro7.co.id – Wisata memancing bisa saja disebut sebagai kegiatan yang membosankan, tapi waktu liburan, kegiatan memancing bisa menjadi alternatif untuk wisata mengisi liburan.

Sebagaimana yang disampaikan oleh Agus masyarakat Desa Sejati, Kecamatan Camplong, Kabupaten Sampang dan Suliman, keduanya memiliki hobi memancing.

Mereka mengisi kekosongan waktu libur atau waktu luang dengan memancing. “Selain untuk mengisi waktu luang, memancing bagi saya adalah sebuah hobi,” kata agus.

Menurutnya, memancing memiliki kenikmatan tersendiri yang tidak bisa dirasakan oleh orang lain, yaitu saat menunggu umpan dimakan ikan dan saat mendapatkan ikan.

Meski hanya banyak diam menunggu umpan dimakan, para pehobi mancing dapat seolah-olah melupakan dunia di sekitarnya.

“Biasa memancing di dermaga PT garam di desa sejati kecamatan camplong bukan hanya sekedar mencari ikan, tetapi juga sekaligus menikmati pemandangan laut yang indah,” katanya.

Sementara itu, senada dengan suliman masyarakat desa sejati dusun bunut mengatakan, kegiatan memancing selain untuk mengisi liburan juga untuk melatih kesabaran. “Orang mancing itu butuh kesabaran,” kata Suliman.

Dia mengungkapkan, dirinya juga biasa memancing di dermaga PT garam, ini sekaligus menikmati keindahan pantai. “Di sini kita bisa melihat matahari terbit jika kita berangkat ke lokasi pagi setelah subuh, atau melihat matahari terbenam jika berangkat sore selepas ashar,” tutupnya.