BATU BARA, metro7.co.id – Menjelang HUT Bhayangkara yang ke-77 tahun 2023. Polres Batu Bara melaksanakan bakti sosial kesehatan donor darah dan sunatan massal, Kamis (15/6).

Kegiatan ini terlaksana di Aula Bhayangkara Polres Batu Bara Kecamatan Lima Puluh, dihadiri Kapolres Batu Bara AKBP Jose DC Fernandes diwakili Kabag Ren Kompol Diriono Sihotang, Kabag Sumda Kompol Elfrida Lumban Raja, Para Kasat, Kapolsek, PJU dan ASN Polres Batu Bara.

“Bakti sosial ini dilaksanakan dalam rangkaian menyemarakkan menyambut HUT Bhayangkara ke-77,” kata Kasi Humas Polres Batu Bara, Iptu Abdi Tansar.

Kapolres berharap, kegiatan ini dapat bermanfaat bagi orang lain, sehingga darah yang didonorkan dapat menyehatkan bagi sang penerima darah.

Sambung Abdi menuturkan, sunatan massal ini diperuntukan bagi anak-anak kurang mampu.

Momentum ini dipilih karena waktu yang digelar bertepan dengan waktu libur sekolah sehingga tidak mengganggu aktivitas pendidikan.

Terakhir Kasi Humas menyebutkan, ada sekira 80 peserta dari personil Polres dan Polsek turut mendonorkan darahnya.

“Kemudian untuk sunatan massal ada sebanyak 36 anak yang dipimpin Kasi Dokkes Polres Batu Bara Aipda P Tumanggor,” tutup Abdi Tansar.