BANGKA BELITUNG, metro7.co.id – Warga Lingkungan HOS Cokroaminoto, Kelurahan Sungailiat, Kabupaten Bangka keluhkan lampu penerangan jalan umum tenaga surya (PJU TS), di Jalan Sri Bulan yang kini dalam keadaan mati total.

Warga berinisial Ag mengatakan, ada satu unit lampu PJU TS yang sudah tidak menyala lagi alias mati total sejak bulan Maret lalu.

“Sudah mati pak, sejak Maret sampai sekarang belum ada tanggapan,” ucap Ag mengeluhkan saat ditemui di Sungailiat, Jumat (7/6) malam.

Ironisnya kata dia, hingga kini belum ada pihak yang bertanggung jawab untuk melakukan perbaikan.

Ag pun menjelaskan jika lampu PJU TS tersebut mulai dipasang di bulan Oktober tahun lalu.

Lampu PJU TS itu kata dia, merupakan bantuan dari Anggota DPR RI asal Bangka Belitung, Bambang Pati Jaya (BPJ)

“Program bantuan dari BPJ, kayaknya dari pemerintah pak,” ungkapnya.

Ditelusuri, jika pemasangan lampu PJU tersebut merupakan program hibah tahun anggaran 2023 dari Ditjen ETBKE Kementerian ESDM RI melalui Anggota DPR RI asal Bangka Belitung, BPJ, yang mulai beroperasi pada 28 Oktober 2023.