BANDAR LAMPUNG, metro7.co.id – Gubernur Lampung Arinal Djunaidi menjalin komunikasi secara virtual dengan Direksi PT Angkasa Pura II terkait rencana pengembangan kawasan kesehatan di Bandara Radin Inten II Lampung, di Mahan Agung, Rumah Dinas Gubernur, Kamis (8/10/2020).

Pengembangan kawasan kesehatan ini merupakan tindak lanjut arahan Menteri BUMN Erick Thohir, saat berkunjung ke Provinsi Lampung bersama tiga Menteri lainnya. Saat itu Gubernur Arinal dan para Menteri membahas perlunya dibangun rumah sakit bertaraf Internasional di Indonesia.

“Tidak ada alasan tidak membangun Radin Inten II ini,” ujar Gubernur Arinal.

Diharapkan dengan adanya rumah sakit bertaraf Internasional di Indonesia, kebutuhan berobat rakyat Indonesia tidak harus keluar negeri.

Arinal menyebutkan dirinya bersama jajaran Pemerintah Provinsi Lamping siap untuk terus lakukan komunikasi dengan Angkasa Pura II apa yang dibutuhkan untuk mewujudkan pengembangan tersebut.

“Kami siap apa yang dibutuhkan oleh Angkasa Pura II dan kami berharap kita bersinergi,” katanya.

Selanjutnya, Arinal menjelaskan akan mengajak Angkasa Pura II untuk melakukan pertemuan dengan Menteri BUMN termasuk Menteri Perhubungan sebagai tindaklanjut.

“Saya akan mengusulkan untuk bertemu dengan Menteri BUMN dan Menteri Perhubungan bersama Angkasa Pura II bahwa kita sudah siap melakukan langkah-langkah untuk Internasional yang diharapkan oleh Indonesia. Dalam waktu tidak terlalu lama kita akan menghadap,” ujarnya.