PESAWARAN, metro7.co.id – Sesuai dengan Surat Edaran KPU Pesawaran Nomor; 140 tahun 2021 tentang penyesuaian sistem kerja pegawai pada komisi pemilihan umum kabupaten pesawaran pada masa pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) darurat covid 19, maka kegiatan Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan (PDPB) priode Juli digelar secara Online/Daring via Zoom Meeting.

 

Hal itu dikatakan, Ketua KPU Pesawaran Yatin Putro Sugino, M.S.Ak.Akt saat membuka  rapat DPB Bulan Juli yang dilaksanakan dengan cara Zoom Meeting, Jumat (30/7/2021).

 

 “, mengingat sedang dilaksanakanya WFH dan sekaligus upaya untuk menghindari berkerumunan mengingat pandemi covid 19 ini semakin hari semakin menjadi, apalagi memang Pesawaran khususnya Gedong Tataan masuk dalam kategori zona Merah.” kata Yatin

 

Anggota Komisioner KPU Pesawaran Dody Afriyanto, S.IP yang 

membidangi divisi Perencanaan, Program Data dan Informasi menjelaskan bahwa agenda kegiatan rapat rekapitulasi DPB merupakan tindak lanjut dari Surat Edaran KPU RI No. 366/PL.02-SD/01/KPU/II/2021 perihal Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan tahun 2021.

 

” Berdasarkan hasil Pemutakhiran yang terhimpun dari sebelas kecamatan yang ada di Kabupaten Pesawaran, maka KPU Pesawaran menetapkan jumlah data pemilih berkelanjutan berjalan sebanyak 318.158 Pemilih yang terdiri dari jumlah pemilih laki-laki sebanyak 163.320 Pemilih Dan pemilih perempuan sebanyak 154.838Pemilih ” jelasnya.

 

Dalam kesempatan yang sama Dody juga mengingatkan kepada jajarannya untuk selalu memberikan informasi kepada Masyarakat, baik lewat papan pengumuman kantor maupun media sosial KPU Pesawaran agar masyarakat dapat mengakses data DPB dilaman resmi KPU Kabupaten Pesawaran.

 

 “, hasil rekapitulasi DPB ini akan disampaikan kepada Bawaslu Pesawaran, Partai politik serta dinas yang menangani urusan kependudukan dan catatan sipil setempat.” ujarnya

 

ia juga berharap kepada seluruh elemen masyarakat agar terus dapat mendukung dan menyukseskan pemutakhiran data pemilih berkelanjutan dibumi andan jejama ini.

 

“, kepada semua peserta rapat untuk terus dapat memasifkan aplikasi CEK DPT KPU Lampung yang dapat di Download di Play Store, Sehingga masyarakat yang merasa belum terdaftar di Daftar Pemilih  Tetap (DPT) dapat melakukan registrasi secara mandiri di handphone androidnya masing-masing” Tutupnya.