MALTENG, metro7.co.id – Bupati Maluku Tengah Tuasikal Abua, di Baileo Ir Soekarno Kota Masohi, mengambil sumpah jabatan dan melantik Penjabat Negeri, Senin (02/11/2020).

Dalam sambutannya, Bupati Maluku Tengah meminta penjabat yang diambil sumpah agar tetap konsisten memutus mata rantai penyebaran covid-19 di wilayah mereka masing-masing.

“Saat ini pandemi covid-19 belum berakhir. Olehnya itu saya minta agar kita harus tetap konsisten untuk memutus mata rantai penyebarannya di wilayah masing-masing di mana bapak-bapak bertugas,” kata Abua.

Selain itu,Bupati Maluku Tengah juga mengingatkan bahwa kondisi negaramasih dalam situasi pandemi covid-19. “Maka tidak henti-hentinya saya ingatkan kepada kita semua untuk selalu disiplin menjalankan protokol kesehatan pencegahan penyebaran covid-19,” ujarnya.

Sebagaimana telah diimbau pemerintah dan melaksanakan adaptasi kebiasaan baru yang aman dan produktif dari covid-19. Bahkan selalu mendoakan keamanan dan keselamatan bangsa dan negara ini secara khusus Kabupaten Maluku Tengah dalam menghadapi masalah wabah penyebaran covid-19.

“Sebelum mengakhiri sambutan ini, sekali Iagi saya mengucapkan selamat menjalankan tugas kepada para Penjabat Kepala Pemerintah Negeri yang telah dilantik, dengan harapan saudara-saudara mampu membuktlkan kemampuan dan kerja nyata saudara-saudara demi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat di negeri masing masing,” katanya.

Bupati Maluku Tengah mengambil sumpah jabatan dan melantik di antaranya adalah sebagai berikut:

1) Semuel Birahi sebagai Penjabat Kepala Pemerintah Negeri Soahuku Kecamatan Amahai
2) Djumadi sebagai Penjabat Kepala Pemerintah Negeri Rutah Kecamatan Amahai.
3) Rajak Pawae sebagai Penjabat Kepala Pemerintah Negeri Tamilouw Kecamatan Amahai.
4) Hasan Basri Tidore sebagai Penjabat Kepala Pemerintah Negeri Wahai Kecamatan Seram Utara
5) Halid Pattisahusiwa sebagai Penjabat Kepala Pemerintah Negeri Siri Sori Amalatu Kecamatan Saparua Timur.