MALTENG,metro7.co.id – Pengurus DPD KNPI Kabupaten Maluku Tengah bersama Dinas Pariwisata Dan Pemuda Kabupaten Maluku Tengah Membentuk Kelompok Pemuda Tani dan sekaligus meninjau Kebun Percontohan Pemuda Di Kecamatan Utara Timur Seti dan Seram Utara Timur Kobi. Kobisonta, 22/04/2021

Dalam kegiatan Pembentukan Kelompok Pemuda Tani dan Kebun Percontohan Pemuda ini di hadiri oleh Camat,Kepala Pemuda se-Kecamatan Seram Utara Seti dan Kecamatan Seram Utara Kobi.

Ketua DPD KNPI Maluku Tengah, Abdul Gani Latuconsina mengatakan, Pembentukan Kelompok pemuda tani dan kebun percontohan pemuda merupakan salah satu program DPD KNPI Malteng yang di bahas melalui Rapat Kerja bersama pengurus.

“Pembentukan Kelompok Pemuda Tani dan Launching Kebun Percontohan Pemuda merupakan bagian dari program kerja DPD KNPI,” Ungkapnya.

Lanjutnya, Kegiatan ini akan direalisasikan selama periode kepemimpinan dirinya dan bekerja sama dengan Pemerintah Daerah Maluku Tengah Melalui Dinas Pariwisata Dan Pemuda Olahraga, Dinas Holtikultura dan Ketahanan Pangan dan Dinas Perindustrian dan Perdagangan Maluku Tengah.

“Program KNPI ini bekerja sama dengan pihak dinas terkait agar dapat menjadi tanggung jawab bersama dalam melihat kepentingan Pemuda di Maluku Tengah,” Ujar Laki-laki yang biasa di sapa bung Ginola ini.

Iya juga menambahkan Bukan hanya di dua kecamatan ini, tapi juga di seluruh kecamatan bahkan sampai ke Desa-desa di Maluku Tengah.

“Kebun Percontohan Pemuda ini, nantinya akan menjadi tanggung jawab pengurus KNPI Kecamatan untuk dikelola oleh mereka,” Terang Bung Ginola.

Soal komoditi apa yang akan ditanam, jelas Gani, semua diserahkan ke Pengurus KNPI Kecamatan, jenis tanaman yang cukup baik untuk di budidayakan tetap mengarah pada tanaman jangka menengah dan pendek.

“Kebun pemuda dikelola secara modern dengan penggunaan teknologi pertanian yang ada. Tanaman jangka pendek dan menengah seperti Jahe Merah, Jahe Putih dan Jangka pendeknya adalah sayuran dan bawang,” Terangnya.

Nantinya Harap Latuconsina bahwa keberadaan kebun percontohan pemuda diharapkan mampu memotivasi dan mengedukasi masyarakat khususnya pemuda yang ada di Kabupaten Maluku Tengah,Tutupnya.**