MALTENG, metro7.co.id – Ketua TP PKK Hj Amien Ruati Tuasikal bersama pengurus kembali mengunjungi Kecamatan Seram Utara Timur Seti guna melaksanakan beberapa program pelayanan kepada masyarakat, Senin (1/2/2021).

Pelayanan yang di lakukan berupa layanan Kesehatan, Khitanan dan Penyuluhan Kesehatan Reproduksi bagi Remaja.

Ketua TP PKK Maluku Tengah Hj. Amien Ruati Tuasikal, S.H, M.Kn, menegaskan dalam program kerja TP PKK Tahun 2021 pelayanan kesehatan mendapatkan perhatian dan prioritas khusus.

“Peningkatan derajat kesehatan adalah salah satu program prioritas pemerintah,” ucap Amien Ruati Tuasikal.

Hal ini dapat dilihat, pada awal tahun 2021 program kerja dimaksud direalisasi dengan lokus dan fokus kegiatannya di daerah yang jauh dari jangkauan pelayanan kesehatan.

“Rasa kepedulian yang tinggi terhadap kebutuhan masyarakat dan kemampuan melihat dengan jeli aspirasi masyarakat, melandasi gerak langkah kami dan kegiatan TP PKK Maluku Tengah,” ungkapnya.

Selain melakukan kegiatan pelayanan kesehatan kepada masyarakat, TP PKK juga melakukan Sosialisasi Pembentukan Sekolah Ramah Anak di Kecamatan Seram Utara Timur Kobi.

Dalam arahannya, Ketua TP PKK Kab. Maluku Tengah Hj. Amirn Duati Tuasikal, S.H, M.Kn menjelaskan secara singkat tentang Sekolah Ramah Anak.

“Yaitu adalah sebuah upaya dari pemerintah Indonesia dalam memenuhi hak serta melindungi anak ketika berada di sekolah. Melalui program ini, diharapkan sekolah dapat memenuhi konsep BARISAN yang terdiri dari Bersih, Asri, Ramah, Indah, Inklusif, Sehat, Aman, dan Nyaman,” jelas Amien Ruati Tuasikal.

Dirinya juga mengungkapkan bahwa Konsep inilah yang nantinya secara bertahap akan diterapkan di semua sekolah yang ada di Kabupaten Maluku Tengah, sehingga bisa menjadikan Kabupaten Maluku Tengah sebagai Kabupaten Ramah Anak.

“Maksud dan tujuan ini tentu akan dapat berhasil bila segenap lapisan masyarakat dapat mendukung kebulatan tekad dari kami,” harapnya.**