MALTENG, metro7.co.id – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Maluku Tengah, menyerahkan sejumlah bantuan bahan pokok makanan kepada Panti Asuhan Ina Teresia. Kamis (24/12/2020).

Bantuan ini, diserahkan langsung oleh Carateker PWI Kabupaten Maluku Tengah, Kayum Ely dan didampingi Sekretaris PWI Kabupaten Maluku Tengah Stewart Toisuta dan juga Bendahara PWI Maluku Tengah Ruslan Latupono serta sejumlah pengurus lainnya.

Di sela-sela penyerahan bantuan, Carateker PWI Maluku Tengah, Kayum Ely menyampaikan bahwa, bantuan bahan makanan yang diberikan ini jika dikonversi menjadi uang tidak seberapa jumlahnya, namun diharapkan melalui bantuan ini dapat meringankan beban para pengurus panti asuhan untuk memenuhi kebutuhan makanan anak-anak panti setiap harinya.

“Semoga bantuan ini bisa membantu kebutuhan hidup anak-anak panti, terlebih di tengah pandemi covid-19 yang membuat semua merasakan kesulitan ekonomi,” ujar Ely.

Carateker PWI Maluku Tengah, Kayum juga menambahkan, PWI Malteng selalu berupaya pada setiap perayaan hari besar keagamaan untuk berbagi dengan masyarakat yang membutuhkan.

“Sebagaimana pada Tahun 2019 kemarin PWI Malteng menyeragkan bantuan kepada Panti Asuhan Alkutub dan untuk di Tahun 2020 ini kami menyerahkan bantuan kepada Panti Asuhan Ina Teresia,” ungkap Ely.

Selain itu, Kayum Ely Mewakili Pengurus berharap agar perayaan Natal dan Tahun Baru kali ini berjalan dengan aman dan damai walaupun perayaan Natal Tahun ini dalam masa pandemi, iya juga berharap kepada teman-teman pewarta yang tergabung dalam PWI dan juga kepada pengurus Pantau agar tetap menjaga prokes sebagaimana yang di anjurkan oleh Pemerintah.

“Saya Mewakili Pengurus PWI,Mari jadikan momentum berbagi ini sebagai amal kita kepada sesama,dan saya berharap kepada teman-teman pengurus PWI Malteng ketika melaksanakan Ibadah untuk tetap menjaga Prokes,” ucap Kayum Ely.

PWI Kabupaten Maluku Tengah juga berterima kasih kepada Pemerintah Daerah dan para mitra kerja yang selama ini selalu mendukung dan memberikan kepercayaan kepada PWI untuk menyalurkan bantuan kepada mereka yang berhak menerima.**