SULA, Metro7.co.id – Kabupaten Kepulauan Sula, sempat dihebohkan akan kedatangan beberapa Menteri dari Ibu Negara Republik Indonesia, salah satunya Menteri Parawisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno serta bersama tiga Duta Luar Negeri untuk menghadiri ajang Event Edu Ekowisata pada Festifal Tanjung Waka (FTW) di Kepsul. Namun, pemaparan yang dihebohkan itu, kini berbaik arah.

Hal itu, diungkapkan oleh Kepala Bagian Humas dan Protokol Pemda Sula, Maulana Usia melalui Pres Rilis yang dibagikan Via WhatsApp, Rabu (23/3) malam.

Tutur Maulana, terkait dengan upaya Bupati Kepulauan Sula untuk menghadirkan Pak Mentri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno di ajang Edu Ekowisata pada FTW. Namun, dengan alasan Pak Mentri tak bisa hadir dalam ajang tersebut dikarenakan pada jadwal yang ditugaskan oleh Presiden Republik Indonesia Joko Widodo.

“Bupati Kepsul Sudah sangat maksimal dengan berbagai Cara dan upaya namun karena agenda Pak Menteri Cukup Padat, karena ditugaskan Oleh Pak Presiden RI di antaranya adalah kegiatan yang dilaksanaan di Mandalika dan Kegiatan Lainnya di Jawa dan Sumatera,” ungkapnya.

Selain itu, kata Maulana, Pak Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno telah Mewakilkan Kepada Deputi Bidang Produk Wisata dan Event Kemenparekraf RI serta Direktur Event Daerah Kemenparekraf RI Untuk Hadir Dalam FTW Yang Di Gelar di Kabupaten Kepulauan.

“Dan Insya Allah Ibu Deputi dan Pak Direktur hadir pada hari Jumat ditanggal 25 Maret Tahun 2022 ini Mengunakan Pesawat Trigana Air bersama rombongan lain pada Flaik pertama,” tandas Maulana.