HALMAHERA UTARA, metro7.co.id– Kodim 1508/Tobelo menggelar acara lepas sambut Dandim 1508/Tobelo dari Letkol Inf Raymond Sitanggang kepada Letkol Inf Witharsana Eka putra, bertempat di aula Kodim 1508/Tobelo Jln. Kawasan Pemerintahan Desa MKCM Kec. Tobelo Kab. Halmahera Utara, Rabu (05/08/2020).

Hadir dalam acara tersebut oleh Bupati Halut Ir. Frans Manery, Wakil Asisten Operasi Kopassus Letkol Inf Raymond Sitanggang, Dandim 1508/Tobelo Letkol Inf Witharsana Eka Putra, Kapolres Halut AKBP Priyo Utomo Teguh Santoso, Kejari Halut I Ketut Tarima Darsana, Ketua Pengadilan Negeri Tobelo Martha Maitimu, mewakili Danlanud Leo Wattimena Morotai, Sekda Halut Freddy Tjandua , Kasdim 1508/Tobelo Mayor Inf Robi Manuel, Para Perwira Staf Dim 1508/Tobelo, Pimpinan OPD lingkup Pemkab Halut, Para Pimpinan organisasi vertikal, Danki C Yonif RK 732/Banau, mewakili Dansatgas Yon Armed 9/2/1 Kostrad Lettu Arm Yunaz (Pasi Ops),  para pimpinan Perbankan, GM Harian Halmahera Firman Tobelo, Camat Tobelo Samuel Koloba, para pengusaha, komunitas Perbakin Halut, komunitas Sirkuit Karianga Motocross, komunitas Funbike Tobelo Comunity, insan Pers, Tokoh agama, Tokoh pemuda, Tokoh masyarakat dan tamu undangan lainnya.

Pada kesempatan tersebut Letkol Inf Raymond Sitanggang mengatakan, mengucapkan terima kasih atas kerja sama yang telah di jalin, kurang lebih 10 bulan kami menjabat sebagai Dandim Tobelo.

“Cukup banyak kenangan yang kami rasakan selama berada di Kodim 1508/Tobelo. Dalam waktu 10 bulan cukup banyak kerja sama yang kami rasakan di sini, setiap langkah kami, menjaga pertahanan di Kabuaten Halmahera Utara dan Kabupaten Pulau Morotai selalu diberikan kemudahan,” katanya.

Selain itu, kata dia, dirinya mendapat kepercayaan sebagai Wakil Asisten Operasi Markas Kopassus, pada jabatan sekarang yang baru.

“Jabatan saat ini bukan karena koneksi, tapi karena doa bapak ibu sekalian. Semoga saya diberikan kemudahan dalam melaksanakan tugas ke depan,” ungkapnya.

Mantan Dandim 1508/Tobelo ini, memberikan ucapan terima kasih kepada personil Kodim 1508/Tobelo atas kerjasama dan dukungannya sehingga kita dapat melaksanakan tugas pokok Satkowil di wilayah Kodim 1508/Tobelo dengan baik.

“Semoga kita semua diberikan kemudahan, kelancaran dan kesehatan agar kita bisa menjalankan tugas dan amanah dimanapun kita berdinas,” tuturnya.

Terpisah, Komandan Kodim 1508/Tobelo Letkol Inf I Putu Witharsana Eka Putra dalam sambutannya mengatakan, dirinya mohon bimbingan dan arahan dari Forum Komunikasi Pemeribtah Daerah ( Forkopimda), karena, sebagai warga baru belum mengetahui karakter wilayah Halmahera Utara,

“Kami mohon dukungan kepada Forkopimda agar kami di bimbing untuk pelaksanaan tugas-tugas kedepan,” katanya.

Dandim merasa syukur dan terimakasih pada acara Lepas Sambut antara Dandim Lma dan Danidim yang baru, rinya memberikan selamat bertugas kepada Dandil mala sebagai Waasops Kopassus.

Bupati Halmahera Utara Ir. Frans Manery dalam sambutannya mengatakan, sebagi Buati merasa kehilangan Letkol Inf Raymond Sitanggang yang baru bertugas selama 10 bulan sebagai Dandim 1508/tobelo.

“Kami merasa kehilangan, karena kami baru mulai kenal, kami hanya mampu mendoakan, semoga di tugas yang baru bapak di beri hikmat dan diberikan kemudahan dalam perjalanan ke tempat tugas yang baru,” tutur Frans.

Kepada Letkol Inf I Putu Witharsana Eka Putra diucapkan selamat datang dan selamat bertugas di Kabupaten Halmahera Utara.

“Atas nama Pemerintah dan masyarakat kami menyambut bapak. Semoga kerja sama yang selama ini terjalin bisa di pertahankan ataupun di tingkatkan,” timpal Frans. *