Sampah Menumpuk di Kota Bobong, Begini Penjelasan Petugas
TALIABU, metro7.co.id – Hampir sebulan sudah, sampah di sejumlah Tempat Pembuangan Sampah (TPS) di Kota Bobong, Kabupaten Pulau Taliabu, Maluku Utara terkesan dibiarkan menumpuk, Minggu (3/1/2021).
Rupanya, petugas kebersihan setempat punya alasan sendiri sehingga sedikit mengabaikan tugas mereka.
Seperti diungkapkan Koordinator Lapangan Petugas Kebersihan Kabupaten Pulau Taliabu, Muslih Fataruba, ada dua masalah yang harus segera diselesaikan pemerintah daerah setempat.
“Awalnya ban mobil kami rusak. Terus sudah diganti. Setelah selesai diganti, aki mobil dicuri sama orang,” ucapnya, Minggu (3/1/2021).
Selain itu, Muslih juga menyebut persoalan lain. Menurutnya itu juga menjadi kendala sehingga membuat kinerja personelnya menurun.
“Masalah yang menjadi beban buat kami itu gaji kami yang bulan Desember 2019 belum terbayar,” katanya.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Pulau Taliabu sendiri, menurut Muslih, telah menjanjikan akan melunasi gaji mereka pada Desember 2020 kemarin. “Namun sampai sekarang belum ada,” imbuhnya.