HALMAHERA UTARA, metro7.co.id – Musyawarah Daerah (Musda ke V) Dewan Pimpin Daerah (DPD II) Partai Golkar Halmahera Utara Sabtu (1/8/2020) di helat.

Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Halmahera Utara Ir. Frans Manery mengatakan, dalam musda ke V partai Golkar, ia menyinggung keributan di internal partai hingga mengunggah di media sosial, “jika ada ribut-ribut soal partai, jangan bawa ke luar diselesaikan lewat internal partai,” singgung Frans saat memberikan sambutan.

Frans yang juga Bupati Halmahera Utara itu berkeinginan besar untuk pimpin kembali Partai Beringin, bahkan dirinya juga ingin tantang siapa yang maju dalam musda Golkar ke V.

“Kader partai siapa saja yang ngin maju di Musda Golkar, saya tetap tantang,” tegas Frans dalam sambutannya.

Terpisah, Ahmad Karim Ketua Harian Partai Golkar Provinsi Maluku Utara mengajak kepada seluruh kader partai agar mendaftar diri sebagai Calon Ketua DPD pada Musda ke V. Namun DPD I Malut tetap masih pertahankan Frans Manery sebagai ketua DPD II Partai Golkar di Halmahera Utara.

“Kami tetap Frans pimpin partai,” tutur Ahmad.

Selain itu, Halmahera Utara akan menghadapi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada), partai DPD I Malut partai Golkar bertekat memenangkan FM-Mantap (Frans Maneri & Muchlis Tapi Tapi) sebagai Bupati dan Wakil Bupati ada periode ke II.

“DPD I Malut juga bertekad akan memenangkan FM-Mantap di pilkada, maka saya berharap seluruh pengurus Partai juga tentu memenangkan,” tegas Ahmad. ***