MALAKA, metro7.co.id – 12 Pengurus Cabang Perhimpunan Indonesia Tionghoa (Inti) Kabupaten Malaka masa bakti 2021-2025 dikukuhkan, Sabtu (8/5/2021). 

 

Dalam waktu dekat, mereka akan gencar menggelar kegiatan sosial, khususnya untuk bencana yang baru saja menimpa Malaka; banjir Kali Beninai. 

 

Ketua Komisi I DPRD Kabupaten Malaka, Hendrik Melkhi Simu, yang dilantik sebagai nakhoda baru Inti Malaka, menerangkan, pasca banjir bandang Kali Beninai, bantuan maupun donasi dari berbagai pihak mengalir ke wilayah Kabupaten Malaka untuk membantu memulihkan masyarakat yang terdampak bencana banjir dalam satu dua bulan ini. 

 

“Namun, apabila kedepannya bantuan-bantuan tersebut tidak lagi datang, maka masyarakat akan mengalami kelaparan,” ujarnya.

 

Hendrik berharap, hubungan kerja sama antara perhimpunan Indonesia Tionghoa seluruh wilayah Indonesia, khususnya pengurus Inti pusat, untuk selalu memberikan uluran tangan, sentuhan sosial serta kepedulian kepada masyarakat Malaka.

 

“Banyak warga Malaka yang hasil pertanian dan perkebunannya gagal panen akibat bencana banjir bandang Kali Beninai. Sehingga kami mengharapkan uluran tangan dari seluruh pengurus Inti se-Indonesia untuk dapat memberikan bantuan,” pungkasnya.[]