MALAKA, Metro7 co.id – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Kabupaten Malaka didatangi Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Malaka, Rabu (16/2).

Kunjungan silaturahmi dari Kesbangpol tersebut merupakan agenda rutin yang dilaksanakan kepada partai-partai politik yang ada di Malaka yang memiliki kursi di DPRD Malaka.

Kepala Kesbangpol Malaka, Dr Yohanes Bernando Seran mengatakan, kunjungan silaturahmi itu merupakan agenda rutin yang dilakukan bersama jajarannya menjelang hajatan pilres dan pilek tahun 2024 untuk sembilan partai politik, termasuk salah satunya, partai Perindo.

“Semoga ke depan dengan adanya kepengurusan yang baru, partai Perindo akan lebih tumbuh baik dan besar untuk dapat meraih tambahan kursi di parlamen, sehingga dapat merepresentasi masyarakat Malaka tampil sebagai pengambil kebijakan di pemerintahan demi terwujudnya pembangunan dan kesejahteraan bagi masyarakat Malaka,” ujarnya.

Sementara, Ketua DPD partai Perindo Malaka Frits Oematan mengatakan, di tahun politik 2024 partai Perindo optimis akan meraih tiga besar, kursi di DPRD kabupaten Malaka dan perwakilan di propinsi serta pusat, masing-masing satu kursi.

“Kita, sejauh ini masih solit dalam konsolidasi kepengurusan sampai dengan tingkat desa, dan target kita akan meraih kursi lebih banyak di pemilihan legislatif di DPRD Malaka,” pungkasnya.