BELU, metro 7.co.id  – Organisasi ke masyarakatan profesional jaringan mitra negara (Projamin) cabang Kabupaten Belu terus menjaring kemitraan dengan berbagai pihak. Di antaranya PT Asaba Timorese grup melalui aplikasi penggunaan sistem informasi pengadaan sekolah (Siplah) ,untuk sekolah-sekolah swasta yang berada di bawah naungan Yayasan Astanara Keuskupan Atambua.

Hal ini diungkapkan Ketua Projamin Kabupaten Belu Alfred Djitro Fandoe seusai kegiatan pelatihan penggunaan Siplah kepada kepala sekolah dan operator sekolah swasta se-Kabupaten Belu, Rabu (7/ 10 / 2020).

Alfred menjelaskan bahwa, DPC Projamin Kabupaten Belu terus bermitra baik itu lembaga dan instansi pemerintahan maupun dengan stakeholder yang lain, seperti PT Asaba Timorese Grup dalam menunjang manejen penggunaan dana bantuan sekolah, untuk kebutuhan barang dan jasa serta pelaporan penggunaan anggaran yang transparan, akuntabel dan efektif demi kemajuan pendidikan di sekolah. “Baik swasta maupun sekolah-sekolah negeri di wilayah Kabupaten Belu,” katanya.

Ia mengharapkan kepada para kepala sekolah dan operator sekolah swasta yang hadir sebagai peserta pelatihan Siplah, untuk merespon dan membuka kerja sama dengan PT Asaba Timorese Grup untuk pengadaan barang dan jasa untuk masing-masing sekolah di wilayah kabupaten belu.***