MALAKA, Metro 7.co.id  – Salah seorang ibu asal desa kletek kecamatan malaka tengah kabupaten malaka berinisial ( A ) mengakui rela menunggu dua orang anaknya melakukan perekaman ulang untuk mendapatkan KTP-E.

” Pernyataan ini di ungkapkan oleh ibu berinisial ( A ) kepada metro 7.co.id ketika sedang menunggu kedua orang anaknya melakukan perekaman E-KTP di aula kantor camat malaka tengah hari ini”, rabu 2 / 12 / 2020.

menurutnya kedua anaknya belum memiliki E-KTP sehingga ia rela mendampingi mereka untuk melakukan perekaman E-KTP di kantor camat malaka tengah.

” Ia lebih lanjut menjelaskan bahwa, kedua orang anaknya masing sudah berumur 20 tahun dan 22 tahun, namun belum mengantungi identitas KTP-E. sehingga ia terpaksa mendampingi mereka untuk melakukan perekaman”, ujarnya

Ia mengaku dirinya sudah memiliki KTP-E karna di bantu oleh bapak camat, jika tidak di bantu maka pasti tidak akan memiliki KTP-E yang baru katanya.

” ibu berinisial ( A ) ketika di tanya oleh metro 7.co.id, mengaku belum tau pasti kapan di ambil KTP-E kedua anaknya yang hari ini melakukan perekaman ulang, kita tunggu dari mereka kalau bilang ambil memang “ya ”  kita ambil, imbuhnya.**