BATU BARA, metro7.co.id – Rutinitas malam Polsek Labuhan Ruku kembali gelar patroli malam di dua desa, guna mencegah terjadinya gangguan kamtibmas serta premanisme seperti 3C (Curas, Curat dan Curanmor) dalam pesta tapai.

Tidak hanya itu, patroli malam ini guna terus menciptakan situasi yang kondusif di wilayah hukum Polsek Labuhan Ruku Polrea Batu Bara.

Kegiatan patroli malam ini sekaligus pengamanan adanya Pesta Tapai di daerah Desa Dahari Selebar dan di lokasi Desa Masjid Lama, Kecamatan Talawi, Kabupaten Batu Bara, Minggu (26/2) sekira pukul 22.00 Wib.

Dilaksakan empat personil dari Polsek Labuhan Ruku yang di pimpin Kanit Iptu P Situngkir bersama Aipda Padil P Nst, Bripka Dedek Bambang dan Brigadir Hendra.

Petugas mengatakan adapun giat Patroli pada malam hari ini dilaksanakan secara Mobile dengan menggunakan Ranmor Dinas Roda 2 dan 4.

“Guna mengantisipasi Geng Motor, Begal dan Premanisme. Serta mencegah 3C serta Gangguan Kamtibmas lainnya di Wilayah Hukum Polsek Labuhan Ruku sehingga terciptanya situasi Yang Kondusif,” kata Kanit Samapta.

Kemudian juga bertujuan mengantisipasi kemacetan dan pengaturan arus lalulintas. Terakhir, sepanjang patroli para personil juga terus memberikan himbauan kepada anak anak remaja, agar tidak melakukan tawuran dan tindakan yang melanggar Hukum.