LABUHANBATU, metro7.co.id – Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Rantauprapat menggelar kegiatan acara pisah sambut pimpinan dari Jayanta Perangin Angin kepada Herliadi sebagai Kepala baru Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Rantauprapat bertempat di halaman parkir Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Rantauprapat, Sabtu (21/10/2023).

Dalam acara pisah sambut, selain Kepala Lapas Kelas IIA Rantauprapat berganti turut juga diikuti pergantian oleh pejabat struktural yaitu, Kepala Kesatuan Pengamanan, Kepala seksi Kegiatan Kerja dan Kepala Sub Bagian Tata Usaha.

Kepala Lapas Kelas IIA Rantauprapat Jayanta Perangin Angin mengucapkan selamat datang bapak Herliadi sebagai Kepala yang baru Lapas Kelas IIA Rantauprapat, sebelumnya menjabat sebagai Kepala Lapas Kelas IIA Banjarmasin beserta Darma Wanita.

Sebelumnya, kata Jayanta, secara pribadi menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya, jika ada kesalahan ketika menjabat sebagai Kalapas dahulunya.

Dalam pesannya, ingat leher ada jangan pernah diserahkan kepada orang lain, jangan hanya gara-gara rezeki bisa berantem sedangkan kepada masyarakat, apabila ada tutur kata yang kurang tepat semuanya hanya untuk perbaikan dalam melaksanakan tugas agar memberikan pelayanan terbaik.

Setelah lepas sebagai Kepala Lapas Kelas IIA Rantauprapat bagi pejabat struktural dan seluruh staf tetap menjalin hubungan diantara mereka sekaligus harus tetap terjaga seperti sahabat dan saudara nantinya.

“Iya, kita seperti abang beradik saat ini, dan yang pernah terkena mutasi jangan merasa sakit hati tetap jadikan hal yang positif sebagai bimbingan. Dan saya sudah berdinas selama 3 tahun di lembaga Rantauprapat karena jabatan hanyalah titipan,” ucapnya.

Sementara itu, Kepala Lapas Kelas IIA Rantauprapat Herliadi penuh harapan agar dapat diterima karena tanpa ada pejabat struktural dan seluruh staf dianggap bukan apa-apa, sebab melihat usianya terkadang cepat membuat lupa hingga bisa tak saling mengenal.

” Saya datang kesini bukan untuk mencari perselisihan tapi mencari kedamaian, mencari kawan, mencari sahabat tetap menjaga kebersamaan dalam pelayanan nantinya. Dan yang terpenting adalah acara kita ini dapat berjalan sukses dan lancar,” tandasnya.

Maka dari itu, ia ucapkan terimakasih atas penyambutannya sekaligus mengucapkan selamat bertugas untuk Jayanta Perangin Angin menjadi Kepala Lapas Kelas I Surabaya di Porong.

“Sekali lagi terimakasih atas penyambutannya dan selamat bertugas saudara Jayanta ditempat barunya,” ucapnya.

Kemudian acara dilanjutkan dengan pemberian ulos oleh pejabat struktural dan staf kepada Kepala baru Lapas Kelas IIA Rantauprapat dan yang lama. Turut hadir dalam kegiatan acara Ketua PWI Labuhanbatu Rony Afrizal, SE, pejabat struktural, seluruh staf dan undangan lainnya. ***