Kelangkaan Minyak Jelang Ramadhan, Pemerintah Kabupaten Bone Siap Gelar Pasar Murah
BONE, metro7.co.id – Pemerintah Kabupaten Bone kembali akan menggelar pasar murah dalam rangka menyambut Hari Jadi Kabupaten Bone ke-692 dan Ramadan 1443 Hijriah.
Plt Kadis Perdagangan Bone, Andi Ikhwan Burhanuddin mengungkapkan Pasar Murah tersebut akan dilaksanakan di Lapangan Merdeka, Jalan Petta Ponggawae, Kota Watampone, Sabtu (5/3).
“Nantinya kegiatan pasar murah itu akan menjual sembilan bahan pokok (sembako) yang telah disediakan distributor,” ungkap Plt Kadis Perdagangan Bone.
Termasuk menyediakan minyak goreng yang saat ini langka di toko swalayan di Kabupaten Bone.
“Minyak goreng yang langkah di toko Swalayan di Kabupaten bone akan kami sediakan di pasar murah tersebut,” tutupnya.
Sementara itu pasar murah tersebut direncanakan akan berlangsung mulai tanggal 21 hingga 23 Maret 2022.