Masih Corona, APPE Sultra Desak Pemerintah Tunda Musprov KADIN
KENDARI, metro7.co.id – Aliansi Pemuda Pemerhati Ekonomi (APPE) Sulawesi Tenggara (Sultra) Menggelar aksi Unjuk Rasa (Unras) di depan kantor Menara Kamar Dagang Industri Indonesia (KADIN) Sultra dan Mapolda Sultra. Rabu, 06 Januari 2021.
Unras tersebut bertujuan meminta Pihak Panitia agar menunda Musyawara Provinsi (Musprov) KADIN Sultra yang akan diselenggarakan dalam waktu dekat ini.
Seperti yang diketahui KADIN Sultra akan melaksanakan Musprov pada tanggal 11 – 13 Januari 2021 sesuai denga pernyataan Ketua Stering Comite yakni Muhammad Saleh.
“Sehingga itu melihat situasi dan kondisi bangsa Indonesia terkhusus Provinsi Sultra yang saat ini masih di masa pandemic virus corona (covid-19) yang masih sangat memprihatinkan, maka perlu adanya kesadaran baik itu dari pemerintah, TNI,POLRI maupun masyarakat dalam rangka penanganan covid-19 secara baik, cepat dan tepat,” Ujar La Ode Abdurahman Hasan Selaku Jendral Lapangan saat berorasi.
Kata dia, Sesuai Maklumat Kapolri Nomor : MAK/2/III/2020 Tentang kepatuhan terhadap kebijakan pemerintah dalam penanganan penyebaran Virus Corona serta ST Kapolri Nomor : ST/872/III/KEP./2020 Tentang pembatasan kegiatan yang melibatkan banyak orang, maka dari itu melihat pelaksanaan Musprov KADIN SULTRA yang dalam pelaksanaan mulai dari tahapan pendaftaran hingga saat ini tidak mematuhi aturan yang ada”
Tak hanya itu, Maman dan sahabat-sahabatnya, mengindikasi Proses Musprov Kadin Sultra tidak mematuhi protokol kesehatan yang di anjurkan oleh pemerintah hal ini di tunjukan pasca proses pendaftaran salah satu calon ketua kadin sultra yang melakukan konsolidasi masa yang besar dan hal ini di khawatirkan akan minimbulkan claster baru Covid-19
“Kami meminta kepada aparat penegak hukum dan Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Sultra untuk menindak tegas seluruh pihak yang dianggap melanggar protokol kesehatan yang di tetapkan pemerintah,”ungkap Jendlap Aksi tersebut
Berikut tuntutan APPE Sultra saat melakukan Unras :
1. Meminta gubernur sultra untuk mengintruksikan pihak panitia musprov KADIN SULTRA agar menunda pelaksaan Musprov ini sampai pandemic covid-19 berakhir
2. Meminta kepada Kapolda Sultra untuk tidak memberikan izin kepada pihak panitia untuk melaksanakan Musprov KADIN SULTRA
3. Apabila hal ini tidak di indahkan maka kami akan membubarkan kegiatan musprov KADIN SULTRA karena di kwatirkan akan menimbulkan claster baru covid-19