PAYAKUMBUH, metro7.co.id – SD Negeri 31 Payakumbuh punya cara tersendiri agar siswanya tidak gugup ketika akan divaksin, Senin (21/2).

 

Halaman sekolah pun meriah. Ada musik, juga tempat foto yang dihiasi balon dan badut.

 

Vaksinasi covid-19 yang dilakukan SD Negeri 31 Payakumbuh untuk para siswanya itu sudah masuk giliran dosis kedua. 

 

Dijelaskan Kepala SD Negeri 31 Payakumbuh Irma Ilona, vaksinasi dosis pertama capaian vaksinasi mencapai 79,48 persen.

 

Sementara pada dosis kedua kali ini, sebanyak 123 anak berhasil divaksin. “40 persen,” ujar Irma.

 

Diterangkan Irma, siswa yang tidak mengikuti vaksinasi pada dosis pertama itu dikarenakan ada yang sakit dan komorbid. 

 

“Saat ini ada 20 persen anak yang belum melaksanakan vaksinasi, demi kenyamanan anak-anak kita dalam melaksanakan pembelajaran tatap muka,” ucapnya.

 

Kepala Dinas Pendidikan Kota Payakumbuh Dasril mengapresiasi vaksinasi yang dilakukan SD Negeri 31 Payakumbuh.

 

“Semoga dengan pemberian vaksinasi dosis kedua, anak-anak kita di SD Negeri 31 Payakumbuh dapat melaksanakan pembelajaran tatap muka dengan aman dan nyaman dengan selalu menerapkan protokol kesehatan,” ujar Dasril.[]