PAYAKUMBUH, metro7.co.id – Walikota Payakumbuh Riza Falepi mengimbau warganya untuk mengurangi pemakaian minyak goreng dari kelapa sawit dan beralih ke makanan yang lebih sehat.

 

“Kalau pun akan menggunakan minyak goreng, saya sarankan pemakaian minyak goreng dari kelapa,” katanya, Selasa (1/3).

 

Menurutnya, minyak goreng dari kelapa lebih mudah didapatkan. 

 

“Membuatnya juga mudah, seperti yang dilakukan orang tua kita dulu,” ujarnya.

 

Riza juga berpendapat, gagasan alternatif ini bisa membuka peluang peningkatan ekonomi.

 

“Kalau kita jeli, ini juga bisa menjadi ladang bisnis bagi kita semua,” ucapnya.

 

Sebelumnya, pemerintah telah mengeluarkan Permendag Nomor 6 Tahun 2022 dan menetapkan harga minyak goreng curah Rp 11.500 per liter, minyak goreng kemasan Rp 13.500 per liter, dan minyak goreng kemasan premium Rp 14.000 per liter.

 

Namun, hal tersebut dinilai tidak cukup efektif mengatasi kelangkaan dan mahalnya minyak goreng di pasaran. Sebab diketahui adanya aksi penimbunan stok minyak goreng oleh beberapa oknum dan terjadinya panic buying oleh masyarakat.

 

“Makanya ketersedian minyak di pasaran tetap langka dan harganya juga semakin meroket. Sehingga mencekik kantong masyarakat kita untuk mendapatkannya,” pungkas Riza.[]