Jalan Lintas Timur Celika-Pematang Panggang OKI Mulus, Sesuai Target
INDRALAYA, metro7.co.id – Jalan Celika – Pematang Panggang Lintas Timur Ogan Kemering Ilir (OKI) bagus, mulus dan sesuai target pelaksanaan.
Berdasarkan pantauan Metro7 saat melintas jalan lintas timur OKI, Senin 22/9/ 2021 sepanjang Jalan Lintas Timur mulai dari kayuagung sampai Pematang Panggang Jalan bagus, mulus, lancar tanpa lobang.
Jalan Lintas Timur merupakan Jalan Negara yang menghubungkan Propinsi Lampung dan Sumsel. Walaupun saat ini sudah ada Jalan Tol Lampung – Palembang namun jalan lintas timur masih ramai digunakan terutama kendaraan truk angkutan barang.
Menurut keterangan wahyudi, sopir truk warga Kertapati, Palembang menjelaskan bahwa dirinya hampir tiap seminggu sekaali melintasi Jalan lintas timur untuk mengantar barang ekspedisi dari Palembang ke Jakarta.
Wahyudi menambahkan jalan lintas timur adalah jalan paparit atau pilihan akses menuju Jakarta. Walaupun ada Jalan Tol Palembang – Lampung, dirinya dan para sopir truk lainnya lebih memilih jalan lintas timur dari pada lewat jalan Tol. Karena Jalan lintas timur saat ini bagus, mulus dan lancar. Selain itu biaya yang seharusnya dikeluarkan untuk tarip Tol bisa digunakan untuk biaya lainnya selama perjalanan. Dan para sopir truk juga merasa nyaman lewat lintas timur karena kalau ada kerusakan mogok atau pecah ban mobil, ada bengkel dan tambal ban disepanjang jalan tersebut dan banyaknya warung untuk beristirahat.
Sementara PPK 3.5 ,Muhammad Maulana, ST, M.Si ketika dihubungi via ponselnya (24/9) menjelaskan, kami hanya dapat melaksanakan tugas pekerjaan sesuai target dan arahan yang kami terima dari pimpinan. Dengan kondisi jalan bagus maka diharapkan akan membantu pergerakan perekonomian, barang dan jasa khusus masyarakat sekitarnya dan masyarakat lain pengguna jalan tersebut. Mengingat jalan lintas timur merupakan jalan lintasan antar Propinsi yang masih rame digunakan para angkutan barang.
Mohammad Maulana menambahkan pekerjaan jalan lintas timur dengan proses pekerjaan spot, dengan standar AC -base, AC- binder, AC-wering total 17,5 cm, panjang epektif sepanjang 44 km, dikerjakan sesuai target
Menurut sekejul di bulan April 2021 pekerjaan selesai tetapi bulan Maret 2021 selesai artinya lebih cepat selesai dari jadwal pelaksanaan.
” kendati waktu pelaksanaan lebih cepat, Maulana berharap pihak pelasana KSO antara PT PP (Persero) Tbk dan PT BCK (Bangka Cakra Karya) tetap solid menjaga kwalitas mutu pekerjaan “. Ujar M Maulana. ***