LUBUKLINGGAU, metro7.co.id – Anggota DPRD Kota Lubuklinggau, Hambali Lukman, SH resmi menjadi Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Lubuklinggau, juga dimandatkan sebagai Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Lubuklinggau.

Hal itu diketahui usai keluarnya surat keputusan yang ditandatangani Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri dan Sekjen Hasto Kristianto dengan nomor 3622/IN/DPP/XII/2021 tentang Pengesahan dan Penetapan Wakil Ketua DPRD Lubuklinggau periodeĀ 2019-2024, yang diserahkan secara langsung oleh Ketua DPD PDIP Sumsel H. Giri Ramanda Kiemas, Minggu (19/12/21) di Palembang.

“Alhamdullillah, dan saya ucapkan terimakasih kepada Ketua Umum PDI P ibu Megawati Soekarnoputri yang telah mempercayai dan memberikan amanah kepada saya dalam mengemban tugas sebagai Ketua DPC PDI P Lubuklinggau dan Wakil Ketua DPRD Lubuklinggau,” ucap Hambali Lukman ketika dihubungi Metro7.

Dirinya mengatakan bahwa hal tersebut merupakan tugas yang besar dan sangat berat, namun orang nomor satu di jajaran DPC PDI P Kota Lubuklinggau ini optimis kedepannya bisa menjalankan tugas yang diberikan dengan baik.

“Tentunya Ini amanah besar sekaligus tugas berat, namun saya optimis akan mengembannya dengan baik. Kedepan nya dengan mengucap bismillah, saya siap menjalankan tugas dan amanah ini sebaik mungkin,” tutup Hambali Lukman menghakhiri perbincangan bersama awak media Metro7. ***