Nanan : Keamanan Vaksin Covid-19 Dijamin Negara
LUBUKLINGGAU, metro7.co.id – Bertempat di RS Ar Bunda Lubuklinggau, Senin, (15/02) Wali Kota Lubuklinggau, H SN Prana Putra Sohe menjadi orang pertama sebagai seorang penyitas di Kota berslogankan Sebiduk Semare menerima Vaksinasi Covid 19.
Selain Orang nomor satu di Jajaran Pemkot Lubuklinggau, ditempat yang sama pula sejumlah pejabat daerag setempat yang sempat terpapar Virus Covid 19 dan telah dinyatakan sembuh juga di suntik Vaksin Covid 19, yakni Kabag Humas Komunikasi Pimpinan, Arie Marta Redho, dan ajudan wali kota, Herianto.
Dikatakan Wali Kota Lubuklinggau, dirinya baru menjalani Vaksinasi kareba harus menunggu waktu masa jeda sekitar 3-6 bulan karena beliau merupakan seorang penyitas Covid 19.
Usai disuntik, Wali Kota Lubuklinggau tetap berada di lokasi vaksinasi selama 30 menit guna observasi pasca penyuntikan.
Selanjutnya, setelah 30 menit observasi, setelah itu diberikan kartu tanda bahwa sudah di vaksinasi.
“Alhamdulillah saya ucapkan, hari ini saya sebagai penyintas (orang yang sembuh dari Covid-19) telah divaksin. Tidak ada efek samping selain rasa mengantuk,” paparnya.
Lanjut Wali Kota Lubuklinggau, H SN Prana Putra Sohe, seusai di Vaksinasi tahap awal ini, dirinya dijadwalkan kembali akan divaksin pada waktu tenggang 14 hari kedepan, tepatnya pada tanggal 01 Maret 2021 yang akan datang.
” Tujuan vaksinasi ini sangat jelas, yakni untuk melindungi diri kita dan orang lain agar lebih kebal dari Covid-19. Jadi jangan percaya dengan berita-berita hoax tentang efek samping vaksin ini. Karena keamanannya dijamin oleh Negara. Oleh karena itu jangan takut untuk divaksin,” tegas pria yang akrab disapa kak Nanan tersebut.
Diakhir percakapannya, Wali Kota Lubuklinggau berharap kepada masyarakat mau mengikuti vaksinasi yang diselenggarakan oleh pemerintah, karena tujuan kesehatan bukan untuk diri sendiri saja, melainkan keluarga, juga orang lain.
” Kita sama-sama menjaga, menjaga diri sendiri sekaligus menjaga agar tidak menularkan Covid-19 kepada orang lain. Oleh karena itu vaksinasi adalah solusinya, yakin saja dengan negara dan percaya kepada kehendak Allah SWT,” tutup Wali Kota Lubuklinggau, H SN Prana Putra Sohe.