LUBUKLINGGAU, metro7.co.id – Dalam upaya bekerja keras membangun Kota berslogankan Sebiduk Semare, Wali Kota Lubuk Linggau, Dua Periode, H SN Prana Putra Sohe mengatakan bukan semangat lagi yang tertanam di jiwanya, tapi sangat membara.

Hal itu di ungkapkannya dalam agenda kegiatan Silaturahmi bersama para Insan Pers Bumi Silampari ( Kabupaten Musi Rawas, Kota Lubuk Linggau, Kabupaten Musi Rawas ) bertempat di salah satu Rumah Makan yang ada di Kota Lubuk Linggau, Kamis, (02/04/2021).

“Saya ingin Lubuklinggau maju. Kalau orang bilang semangat membangun Linggau, saya membara, bukan semangat lagi,” ungkapnya.

Pria yang akrab disapa Kak Nanan ini berpesan dan mengajak agar dapat bersama-sama bersatu padu dalam satu tujuan untuk Kota Lubuk Linggau semakin maju dengan seiring berjalannya waktu.

“Harapan kita, mari jaga Kota Lubuklinggau ini. Tidak ada pembanguan yang sukses tanpa kekompakan, tujuan kita untuk membangun Kota Lubuklinggau,” tutup Wali Kota Lubuk Linggau, H SN Prana Putra Sohe.[]