MUSIRAWAS, metro7.co.id – Bersiap melaksanakan Konferensi Kabupaten (Konfre Kab) yang ke-2 (dua) dalam rangka pemilihan Ketua PWI periode 2020-2023, Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Musi Rawas melakukan audiensi bersama Sekretaris Daerah Pemkab Mura EC Priskodesi, Senin (21/09/2020) bertempat di Ruang Kerja Sekda Mura.

Turut hadir, Kepala Dinas Komunikasi Informatika dan Statistik M Rozak, didampingi Kabid Kompublik Pangidoan Silitonga dan perwakilan Dinas Pendidikan Mura dan Kesbangpol Mura.

Ketua PWI Mura Noviansyah mengatakan, tujuan dari audiensi ini untuk menyampaikan kalau kepengurusan PWI Musi Rawas periode 2017-2020 akan berakhir. Tentunya kehadiran ini berharap kepada Pemerintah Kabupaten Mura untuk mendukung pelaksanaan Konferkab PWI Mura.

“Pelaksanaan Konferkab PWI Mura juga akan dihadiri oleh pengurus PWI Provinsi Sumsel. Tentu kami sangat berterimakasih atas sambutan yang baik dari pak Sekda pada hari ini, semoga kegiatan Konferkab PWI Mura nantinya dapat berjalan dengan lancar dan sukses,” ucap Noviansyah.

Menanggapi hal tersebut, Bupati Musi Rawas dalam hal ini diwakili oleh Sekda Mura menyampaikan dukungannya kepada PWI Mura yang akan melaksanakan Konferkab tahun 2020.

“Tentunya Pemkab Mura mendukung pelaksanaan Konferkab PWI Mura tahun 2020 ini. Terkait persiapan-persiapan yang dibutuhkan nanti kita kordinasikan,” ucap Sekda EC Priskodesi.***